Blog Layout

5 Kesalahan Fatal dalam Web Perusahaan yang Harus Dihindari

Author: Dina Nazhifah
Feb 23, 2024

Web perusahaan menjadi gerbang utama bagi pelanggan untuk mengenal dan berinteraksi dengan bisnis Anda. Website yang dirancang dengan baik dapat meningkatkan kredibilitas, menjangkau pelanggan baru, dan meningkatkan penjualan. Namun, banyak perusahaan membuat kesalahan fatal dalam web mereka yang dapat menghambat kesuksesan. Kesalahan-kesalahan ini dapat membuat pengunjung frustasi, merusak reputasi perusahaan, dan menghambat pertumbuhan bisnis.


Pada artikel ini akan membahas sederet kesalahan fatal dalam web perusahaan yang harus dihindari beserta tips untuk menghindarinya. Dengan memahami dan menghindari kesalahan-kesalahan ini, Anda dapat memastikan web perusahaan memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung dan membantu mencapai tujuan bisnis.



Baca juga: Ketahui Pentingnya Memiliki Web Perusahaan di Era Digital


kesalahan fatal membuat web perusahaan


Desain yang Buruk


Tampilan web perusahaan  tidak menarik dan tidak profesional, seperti penggunaan font yang tidak jelas, warna yang mencolok, dan tata letak yang tidak rapi. Navigasi website yang dibuat pun rumit dan membingungkan, sehingga pengunjung sulit menemukan informasi yang dicari. Selain itu, website juga tidak dirancang mobile-friendly, sehingga sulit diakses dan digunakan di smartphone dan tablet.


Solusinya, gunakan desain yang menarik dan profesional, sesuai citra perusahaan dan mudah diingat. Buat navigasi yang sederhana dan mudah dipahami dengan menu yang jelas dan breadcrumbs. Pastikan pula website mobile-friendly untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna smartphone dan tablet.


Baca juga: Tips Mencari Contoh Desain Web Perusahaan yang Menarik


Konten yang Kurang Berkualitas


Pernahkah mengunjungi web perusahaan yang informasinya tidak lengkap, membosankan, dan tidak relevan dengan kebutuhan Anda? Tentu saja Anda akan segera meninggalkannya dan mencari website lain yang lebih informatif dan menarik. Hal ini sama persis dengan yang dirasakan pengunjung website Anda. Konten yang kurang berkualitas akan menghambat website Anda dalam mencapai tujuannya.


Solusinya, buat konten yang informatif, menarik, dan relevan dengan target audiens Anda. Tulis blog atau artikel secara berkala untuk menarik pengunjung baru dan meningkatkan SEO. Lalu, optimalkan konten Anda untuk SEO dengan menggunakan kata kunci yang relevan dan teknik SEO lainnya.


Kecepatan Loading yang Lambat


Pernahkah Anda menunggu lama untuk membuka sebuah website? Frustasi dan bosan, bukan? Hal ini sama persis dengan yang dirasakan pengunjung website Anda. Website yang loading-nya lambat akan membuat pengunjung frustasi, alhasil mereka akan segera pergi dan mencari website lain. Solusinya, optimalkan website Anda untuk kecepatan dengan menggunakan berbagai teknik. Di antaranya, kompresi gambar dan video, meminimalkan penggunaan JavaScript dan CSS, memanfaatkan caching, serta memilih hosting yang berkualitas.


Kurangnya Keamanan


Keamanan web perusahaan sering kali menjadi aspek yang terabaikan. Website yang tidak aman dapat membuat pengunjung ragu untuk memberikan informasi pribadi mereka, seperti alamat email atau nomor telepon. Hal ini tentu akan berdampak negatif pada bisnis Anda.


Solusinya, gunakan HTTPS dan sertifikat SSL untuk mengenkripsi data yang ditransmisikan antara website Anda dan pengunjung. Lakukan backup website secara rutin untuk mencegah kehilangan data. Gunakan plugin keamanan untuk melindungi website Anda dari malware dan hacker. Selain itu, rutin update software untuk menutup celah keamanan.


Tidak Memiliki Call to Action (CTA)


Pernahkah Anda mengunjungi website yang tidak jelas apa yang ingin mereka lakukan? Hal ini tentu membingungkan dan membuat Anda tidak melakukan apa-apa. Web perusahaan Anda membutuhkan Call to Action (CTA) yang jelas dan menarik untuk mendorong pengunjung melakukan tindakan yang Anda inginkan.


CTA sendiri adalah ajakan singkat dan jelas yang memberitahu pengunjung apa yang harus mereka lakukan selanjutnya. CTA dapat berupa button, teks, atau gambar yang menarik perhatian dan mendorong tindakan. Contoh CTA, seperti “Beli sekarang!”, “Daftar newsletter sekarang!”, dan “Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut!”.


Sebagai kesimpulan, memiliki web perusahaan yang baik sangat penting untuk kesuksesan di era digital. Hindari kesalahan fatal yang disebutkan di atas dan terapkan solusinya agar website Anda dapat mencapai tujuannya. Untuk mendapatkan informasi lainnya seputar web perusahaan, Anda bisa menemukannya di kumpulan Cerita Creata.


Apabila Anda membutuhkan bantuan jasa profesional untuk membuatkan web perusahaan yang bagus tanpa terhindar dari kesalahan di atas, Creata bisa menjadi mitra yang tepat. Sebagai digital agency ternama dan berpengalaman, Creata menawarkan layanan lengkap untuk segala kebutuhan digital bisnis, salah satunya adalah pembuatan website.


Creata menawarkan layanan jasa pembuatan berbagai jenis web untuk Anda yang ingin dibantu oleh pakarnya dan ada website builder Creata untuk Anda yang ingin membuat web sendiri. Untuk web builder Creata, dirancang dengan intuitif yang mudah dipahami, bahkan untuk Anda yang awam. Di web builder ini tersedia ribuan template menarik dengan fitur canggih yang bisa memudahkan Anda membuat web perusahaan yang profesional. Menarik, bukan? Apa pun pilihannya, web builder Creata atau pakai jasa pembuatan web dari Creata, Anda bisa mengonsultasikannya dengan Creata sekarang juga dengan cara klik di sini.

Bagikan Artikel Ini..

panduan membuat website jualan online
By Author: Dina Nazhifah 24 Feb, 2024
Meskipun terdengar mudah, membangun website jualan online yang sukses membutuhkan persiapan matang, strategi yang tepat, dan eksekusi yang baik.
cara menetapkan tujuan digital marketing
By Author: Dina Nazhifah 23 Feb, 2024
Keberhasilan bisnis tidak terlepas dari strategi digital marketing yang efektif. Namun, tanpa tujuan digital marketing yang jelas, strategi Anda akan kehilangan arah dan gagal mencapai hasil yang optimal.
strategi pemasaran online untuk meningkatkan konversi
By Author: Dina Nazhifah 22 Feb, 2024
Dengan strategi pemasaran online yang tepat, Anda dapat menjangkau target audiens dengan lebih efektif dan efisien, dan ultimately, meningkatkan penjualan dan keuntungan bisnis.
strategi pemasaran digital yang mengubah industri
By Author: Dina Nazhifah 21 Feb, 2024
Kini, konsumen menghabiskan lebih banyak waktu online daripada sebelumnya, bisnis yang tak memiliki strategi pemasaran digital yang kuat akan tertinggal jauh dalam persaingan.
strategi digital marketing untuk umkm
By Author: Dina Nazhifah 20 Feb, 2024
Bagi Anda pemilik UMKM yang ingin meraih kesuksesan di era digital, berikut ini strategi digital marketing yang bisa diterapkan.
social media marketing adalah cara meningkatkan penjualan
By Author: Dina Nazhifah 19 Feb, 2024
Social media marketing adalah strategi pemasaran yang memanfaatkan platform media sosial untuk menjangkau target audience, membangun brand awareness, dan meningkatkan penjualan.
faktor seo on page
By Author: Dina Nazhifah 19 Feb, 2024
Pernahkah bertanya-tanya mengapa web Anda tidak muncul di halaman pertama Google? Jawabannya mungkin karena Anda belum melakukan optimasi SEO on page
pemasaran online seo dan sem
By Author: Dina Nazhifah 26 Jan, 2024
Meski kedua metode ini memiliki manfaat dan teknik yang berbeda, namun SEO dan SEM sama-sama bertujuan dalam meningkatkan visibilitas website. Untuk mengenal SEO dan SEM selengkapnya mulai dari pengertian, tujuan, faktor, jenis, teknik, hingga manfaatnya, simak artikel ini.
ketahui sem artinya apa
By Author: Dina Nazhifah 25 Jan, 2024
Anda yang ingin mulai memasarkan bisnis perlu mengetahui SEM artinya apa dan apa saja pengaruhnya di era digital seperti sekarang. Sebenarnya, SEM artinya apa? Untuk mengetahui SEM secara lengkap, dari SEM artinya apa, apa saja format SEM, hingga pengaruhnya di era digital, simak artikel ini selengkapnya.
Share by: